Gue tau Boyce Avenue setelah liat video mereka dari temen,
mereka mengcover lagu Fix You bareng Tyler Ward dengan musik akustik. Fix You
sendiri dipopulerkan oleh band favorit gue Coldplay. Setelah gue denger
beberapa kali ternyata gak kalah keren dari penyanyi aslinya. Gue juga
ngesearch lagu-lagu yang mereka cover di
youtube dan ternyata emang asik
banget buat didenger, contohnya Apologize,
Breakeven, Every Teardrop Is a Waterfall, Fix You, For The First Time, Grenade,
Heaven, I Miss You, Iris, It Will Rain, Just The Way You Are, No Air, Payphone,
Perfect, She Will Be Loved, Skyscraper, Titanium, We Are Young, We Found Love,
What makes You Beautiful, Without You, A Thousand Miles, Back For Good dan
masih banyak lagi. Sekarang semua lagu-lagu mereka jadi playlist favorit gue
dan hampir tiap hari selalu gue denger. Gue udah jatuh cinta banget kayanya
sama musik mereka, oh God! Selain musik, wajah mereka juga keren terutama Alejandro Manzano. Wajahnya yang teduh & kalem bikin
hati nyess.. oke kali ini gue mau share profil mereka so check this out!!
(http://boyceavenue.com)
Band ini berasal dari
Florida dan dibentuk pada tahun 2004 oleh 3 bersaudara, yaitu Alejandro Manzano (vokal, gitar, piano), Fabian Manzano (gitar, vokal), Daniel Manzano (bass, perkusi, vokal). Band yang beraliran akustik dan
melodi rock ini memutuskan untuk mempublikasikan ide bermusik mereka ke dunia.
Mereka pun memulai debut pertamanya dengan meng-upload ke Youtube video lagu
ciptaan sendirinya dan beberapa lagu penyanyi ternama yang telah diaransemen
menjadi lagu akustik oleh mereka sendiri. Beberapa lagu pertama yang mereka
bawakan secara akustik antara lain, "LoveStoned" by Justin
Timberlake, "Umbrella" by Rihanna, "Viva La Vida" by
Coldplay, dll.
Daniel, Fabian & Alejandro
(http://boyceavenue.com)
Video yang mereka upload
ke Youtube ternyata mendapat apresiasi yang positif. Terbukti dengan jumlah
subscribers channel mereka yang mencapai angka 100.000 di tahun 2007 dan 2008.
Video mereka pun ditonton kurang lebih sebanyak 165.000.000 views. Dan sampai
saat ini, band ini memiliki lebih dari 300.000.000 dilihat di YouTube dan lebih
dari 700.000 pelanggan ke saluran mereka, membuat mereka menjadi salah satu
saluran yang paling sering dikunjungi di seluruh dunia di YouTube.
Seiring berjalannya waktu,
semakin lama semakin banyak yang suka dengan Boyce Avenue ini. Hingga akhirnya
mereka memutuskan untuk rekaman dan memproduksi album pertamanya. Dengan
bermodal keyakinan dan mempertimbangkan online fans mereka yang jumlahnya bisa
di bilang tidak sedikit, Boyce Avenue memulai
show pertamanya di New York City pada bulan January 2009. Dan setelah mereka tampil,
sebuah label industri musik tertarik untuk mengajaknya bergabung. Sejak saat
itu, band mereka pun melakukan perjalanan show keliling dunia.
Di awal tahun 2009, Boyce Avenue tampil di hadapan 25.000 lebih fansnya
di empat acara penting di Filiphina. Dan setelah sukses di Filiphina, band ini
kembali ke United States untuk melakukan tour. Tiket konser mereka laku terjual
habis di Boston, Washington D.C., dan San Francisco. Konser mereka pun
berlanjut ke Eropa di tahun 2009. Mereka pun dinobatkan sebagai salah satu band
dengan show terlaris di beberapa daerah, termaksud Germany dan United Kingdom.
Di penghujung 2009, Boyce Avenue berhasil merampungkan full album
mereka di bawah naungan label bentukan mereka sendiri "3 Peace
Rocord", tetapi mereka mendapat bantuan dari Universal Republic Record
dalam pengerjaannya. Album mereka yang bertajuk "All We Have Left"
akhirnya resmi rilis pada tanggal 15 Juni 2010 dengan single hits "Every
Breath".
Terakhir, Boyce Avenue sibuk "international touring
show" ke beberapa daerah antara lain, Kanada, Amerika Selatan, Australia,
dan Asia (termaksud Indonesia).
(http://boyceavenue.com)
Rock it Alejandro !
Great ! Daniel
Awesome Fabian
capek ya bang haha :p
behind the scene of Video Clip
Boyce Avenue Di Jakarta pada LA Lights Indiefest Festive Sound 2011
(kapanlagi.com)
referensi : http://www.kapanlagi.com/showbiz/selebriti/la-lights-indiefest-festive-sound-2011-meriah.html
http://blogpejantantanggung.blogspot.com/2011/06/mengenal-siapa-boyce-avenue.html
suka blogernya kak, tapi kalo blh saran sekalian frofil personelnya kak. makasih kak
BalasHapusmaaf baru mampir di blog hehe, oke oke nanti ditambah lagi deh post tentang masing masing personelnya, iya sama sama, terima kasih juga sudah mampir di blog :)
BalasHapus